Saya pakai resep dari simbok venus. Lupa foto recooknya ya Allah 😞 lha gimana ikan 5 potong panggangan mujair ludes buat sarapan dan makan siang.
Bahan :
Panggangan Mujair kalau ada ikan lele juga boleh
Bumbu :
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
lengkuas, digeprek
Kunyit
Cabe merah, potong-potong (saya tidak pakai)
Cabe rawit utuh, yang merah lebih bagus (tapi saya nggak pakai)
Tomat dibagi 4 iris
1 lembar daun salam
200 ml santan kental
Air 100 ml
Garam secukupnya
Lada secukupnya
Cara membuat :
Ulek bawang merah, bawang putih, kunyit sampai halus. Setelah itu tumis bersama lengkuas dan cabe. Jika sudah wangi masukkan mujair, santan dan air. Lalu tambahkan tomat, daun salam, garam. Tunggu sampai matang, sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar